Apa Penyebab Kanker?

Halo pembaca blog toeban.blogspot.com, semoga selalu sehat dalam lindunganNya. Kali ini kita bertemu dalam artikel masih membahas tentang kanker, di artikel sebelumnya kita telah mngetahui Bagaimana Sel Kanker Dapat Tumbuh, kali ini kita coba ketahui Apa Penyebab Kanker?.

Apa Penyebab Kanker?

Apa Penyebab Kanker? Umumnya kanker terjadi secara sporadis artinya tidak dapat diketahui secara pasti apa penyebab munculnya sel kanker. Kanker tidak disebabkan oleh faktor tunggal, melainkan multifaktor, seperti pengaruh genetik, lingkungan, atau karakteristik bawaan.

Beberapa mutasi gen diwariskan dari orang tua, sedangkan lainnya bersifat sporadik (tergantung faktor resiko), contohnya gaya hidup merokok, diet tinggi lemak, atau mereka yang biasa bekerja menggunakan zat kimia toksik (arsen, semen, dll). Beberapa jenis kanker yang diwariskan dari orang tua diantaranya kanker payudara dan kanker usus besar.

Pajanan (paparan) terhadap virus-virus tertentu seperti "Ebstein Barr Virus" yang berhubungan erat dengan kanker nasofaring dan virus papilloma yang berhubungan erat dengan kanker leher rahim (kanker cervix). Sementara itu, infeksi kronik virus hepatitis B dan hepatitis C dapat berkembang menjadi kanker hati.

Demikian tadi sedikit pengetahuan tentang Sebab-Sebab Kanker Tumbuh, diharapkan anda akan tahu Apa Penyebab Kanker dan dapat menghindarinya. Setelah tahu apa itu kanker, bagaimana dia dapat tumbuh dan berkembang, selanjutnya kita akan berikan Bagaimana Mengobati Kanker tentu saja pada artikel berikutnya.


0 komentar: